badge

Selasa, 22 September 2015

Sekolah Berkualitas Di Summarecon Bekasi


Semuanya pasti setuju kalau pendidikan adalah satu hal yang sangat penting. Salah satunya dengan memilih sekolah berkualitas yang memiliki pola pendidikan yang baik. Karena, dengan pendidikan yang baik, bangsa ini bisa mencetak generasi-generasi yang cerdas. Pendidikan juga jadi faktor penting dalam pembangunan bangsa. Tapi, dunia pendidikan saat ini masih dan harus terus berbenah. Pasalnya, banyak lembaga pendidikan yang tidak sesuai dengan apa yang menjadi kebutuhan. 

Sebagai warga Bekasi, saya juga bangga karena sudah banyak sekolah di bekasi yang berkualitas. Mulai dari playgroup, TK, SD, SMP, SMA sampai Perguruan Tinggi. Semuanya ada di Bekasi. Tapi, apa iya semuanya benar-benar terpercaya kualitasnya? 

Sabtu, 22 Agustus 2015, saya bersama 60 blogger terpilih lainnya, mendapat kesempatan istimewa untuk mengenal lebih dekat dengan kawasan yang sudah sangat famous di Kota Bekasi. Kawasan itu bernama Summarecon Bekasi. Bagi warga Bekasi, kawasan ini memang sudah tidak asing lagi. Lokasinya berada tepat di tengah kota dengan luas mencapai 240 hektar.

Narasumber 'One Day Tour With Blogger' (Foto Milik Summarecon)

Acara 'One Day Tour With Blogger' ini diawali dengan talkshow ringan. Sebagai narasumber ada Albert Luhur selaku Executive Director PT Summarecon Agung, Tbk yang memberikan sambutan dan sekilas pandang tentang Summarecon Bekasi. Dilanjutkan dengan 3 narasumber yaitu Arya Ahmar dari Sekolah Islam Al-Azhar Summarecon Bekasi, Hendro selaku Kepala Sekolah SMA BPK Penabur Summarecon Bekasi, dan Agus Putranto dari Binus University Online Training. Ketiga narasumber berbagi soal pendidikan. Dari sini saya tahu bagaiman seharusnya memilih sekolah yang baik. Dan, itu semua jadi ilmu baru yang bisa saya terapkan ketika memilihkan sekolah untuk anak-anak saya.

Acara dilanjutkan dengan tur. Saya dan rekan-rekan blogger lainnya diajak berkeliling kawasan Summarecon yang sangat bersih, rapi dan teratur. 

Tur dimulai dengan mengunjungi beberapa cluster residensial yang ada di kawasan Summarecon Bekasi. Semuanya tampak memesona dan membuat saya jatuh hati. Mulai dari desain, suasana dan juga fasilitas yang tersedia. Tiap cluster dilengkapi dengan sport club dan aula pertemuan yang bisa digunakan secara gratis bagi semua penghuni cluster.

Setelah berkeliling di kawasan residensial, tur dilanjutkan ke sekolah di Summarecon Bekasi. Saya dan teman-teman blogger diajak untuk mengeksplorasi sekolah-sekolah yang ada di kawasan ini. Ada Sekolah Islam Al Azhar, Sekolah Kristen Penabur, dan Bina Nusantara (Binus) University yang sedang dalam proses pembangunan.

Sekolah Islam Al-Azhar Summarecon Bekasi


Sekolah Islam Al-Azhar Summarecon Bekasi (source summareconbekasi)

Sekolah Islam Al Azhar menjadi salah satu sekolah yang hadir di Summarecon Bekasi. Sudah tidak perlu diragukan lagi kredibilitas dari sekolah yang satu ini. Sepertinya sudah banyak yang tahu kalau Al Azhar adalah sekolah yang telah menghasilkan lulusan berkualitas dan menuai banyak prestasi.

Dalam tur ini, saya dan teman-teman blogger diajak untuk mengenal Sekolah Islam Al Azhar lebih dekat lagi. Kami diajak untuk melihat kelas dan fasilitas yang ada. Di dalam area ini ada 3 jenjang pendidikan sekaligus yaitu SD Islam Al Azhar 44, SMP Islam Al Azhar 31, dan SMA Islam Al Azhar 8. Untuk jenjang SD baru saja dibuka untuk tahun ajaran 2015. Sedangkan untuk SMP dan SMA telah beroperasi sejak tahun ajaran 2013-2014.

Sekolah yang memiliki luas area mencapai 20.160 m2 ini memiliki jenjang yang lengkap mulai dari SD, SMP, dan SMA. Hingga tahun ajaran 2015 ini, jumlah siswa SD sebanyak 72 siswa (3 Kelas untuk kelas 1), SMP sebanyak 392 siswa (12 kelas), dan SMA sebanyak 500 siswa (14 kelas).

Soal fasilitas, sekolah ini sepertinya juara. Ada kantin yang sangat luas dan bersih, jadi para siswa pun akan nyaman jika beristirahat di kantin. Kebersihan makanannyapun terjamin. Ada juga laboratorium bahasa, komputer, biologi, dan fisika. Fasilitas lain  ada perpusatakaan, ruang OSIS, ekstrakulikuler, koperasi, klinik, musholla dan aula yang dapat menampung hingga 500 orang.

Kantin Luas dan Bersih
Aula Multifungsi

Yang menarik dan membuat saya kagum adalah sistem absensi yang diterapkan. Jadi, disini para siswa akan menscan sidik jari mereka sebagai tanda kehadiran di sekolah. Tidak sampai disitu, hasil scan sidik jari mereka terintegrasi dengan orangtua masing-masing. Jadi, tidak ada cerita kalau siswa Sekolah Islam Al Azhar itu bolos.

Sistem Absensi di Sekolah Al Azhar, Dengan Sidik Jari

Untuk mendukung minat para siswa di bidang olahraga, Sekolah Islam Al Azhar menyediakan sarana olahraga yang terdiri dari lapangan basket, voli, futsal, badminton dan tenis meja. Siswa yang hobi olahraga pastinya akan terfasilitasi dengan baik.

Soal prestasi sepertinya sudah tidak diragukan lagi. Karena, Sekolah Islam Al Azhar memang sudah dikenal dengan segudang prestasinya. Hal ini juga diakui oleh Fifi Alvianto yang diundang khusus sebagai guest speaker dalam acara 'One Day Tour With Blogger' ini. Fifi sendiri merupakan alumni dari Sekolah Islam Al Azhar Summarecon Kelapa Gading yang kini famous sebagai seorang blogger dan juga Founder Laiqa Magazine.

Untuk SMP Islam Al Azhar 31 prestasi yang sudah diraih diantaranya Juara 1 Fisika se Indonesia, Juara 1 Bulu Tangkis Putri se Indonesia, Finalis Story Telling di SMA Korpri, Juara 2 Cerita Pendek se Indonesia dan maish banyak yang lainnya. Untuk SMA Islam Al Azhar 8 prestasi yang telah diraih adalah Juara 1 Bidang Kebumian pada olimpiade sains Al Azhar, Juara 1 Bidang Biologi pada olimpiade sains Al Azhar, Finalis Geo SMART Competition di Universitas Padjajaran, Juara 1 Vocal Grup tingkat SMA di Summarecon Mall Serpong, dan masih banyak lagi.

Sekolah Kristen BPK Penabur Summarecon Bekasi

Sekolah Kristen Penabur (source summareconbekasi)

Sekolah Kristen BPK Penabur Summarecon Bekasi ini memiliki jenjang pendidikan mulai dari TK, SD, SMP, dan SMA. Memiliki visi menjadi sekolah Kristen yang unggul dalam pendidikan karakter, iman, ilmu dan pelayanan bagi sesama.

Fasilitas yang dimiliki Sekolah Kristen BPK Penabur Summarecon diantaranya; lapangan olahraga, laboratorium komputer, biologi, kimia, ruang pertemuan, kantin sekolah, perpustakaan, dan tempat bermain.

Para siswa juga dipersilakan untuk mengikuti ekstrakulikuler yang diadakan, diantaranya robotik, english club, math & science club, basket, futsal, modern dance, melukis manga karate, pramuka dan ansamble. Dengan ekstrakulikuler, siswa akan lebih kreatif dan memiliki keterampilan yang bermanfaat.

Bina Nusantara (Binus) University

Siapa yang tidak kenal kampus yang satu ini. Namanya sudah sangat familiar di dunia pendidikan. Kualitas pendidikan dan lulusan merupakan hal yang mungkin paling diingat dari kampus ini. Saya sendiri pernah berkunjung ke kampus Binus di bilangan Jakarta Barat. Saya dibuat terkagum dengan suasana kampus yang sangat nyaman. Dosen yang kompeten dan memiliki kualitas yang tidak diragukan lagi.

Kini, Binus University akan segera hadir di Bekasi. Berada di Kawasan Summarecon Bekasi dan dibangun diatas lahan 36.400 m2. Perjanjian kerjasama antara Summarecon dengan Bina Nusantara telah ditandatangani pada tanggal 29 April 2015.

Direncanakan pada tahap awal, Binus akan membuka kelas untuk perkuliahan online learning atau dikenal dengan Binus University Learning Centre (BULC). Binus Unieversity di Bekasi direncanakan akan memulai perkuliahan pada bulan Maret 2016 untuk BULC. Dan akan beroperasi secara penuh pada September 2018 dengan target mahasiswa seabnyak 15.000 orang.

Saya sendiri baru kali ini mengetahui ada sistem perkulian e-learning seperti BULC. Saya hanya tahu bahwa kuliah itu harus berhadapan langsung dengan dosen, seperti saat saya kuliah dulu. Namun, kita memang tidak bisa mengehentikan kemajuan jaman. E-learning sendiri memiliki keunggulan seperti; perkuliahan akan lebih fleksibel, mahasaiswa bisa belajar dari pakar di bidangnya, dan pembelajaran jadi lebih kaya dan aplikatif.  Karena Binus melengkapi mahasiswa e-learning dengan komputer tablet, digital library, video conference dan discussion room.

Sarana Pendidikan Untuk Mendukung Kawasan Regional Summarecon Bekasi

Sekolah-sekolah yang dihadirkan di dalam kawasan Summarecon Bekasi, tidak lain bertujuan untuk mendukung kawasan regional Summarecon Bekasi. Soal kualitas, tidak perlu diragukan lagi. Sekolah yang dibangun di kawasan Summarecon Bekasi merupakan sekolah-sekolah unggulan dan berkualitas.

Sekolah Islam Al Azhar, Sekolah Kristen BPK Penabur, dan yang sedang dalam proses pembangunan yaitu Binus University. Jenjangnya pun lengkap mulai dari TK, SD, SMP, SMA hingga perguruan tinggi. Jadi, semuanya hadir untuk memberikan kemudahan bagi siapa pun yang mencari sekolah-sekolah berkualitas. Karena, sekolah-sekolah ini tidak hanya diperuntukan bagi warga yang tinggal di Summarecon Bekasi, tapi semua warga Bekasi yang menginginkan pendidikan berkualitas bagi putra-putrinya.

Fasilitas Lain Di Summarecon Bekasi

Selain sekolah-sekolah berkualitas, di kawasan Summarecon Bekasi juga terdapat fasilitas lainnya. Seperti;

Masjid Al Azhar


Masjid ini menurut saya adalah masjid terindah yang pernah saya lihat di Bekasi. Dengan luas bangunan 1.320 m2, masjid ini membuat saya sangat terkesan. Di desain oleh seorang arsitek yang juga walikota Bandung, Ridwan Kamil. Masjid yang  terinspirasi dari Ka'bah di Mekkah ini mampu menampung hingga 1200 jama'ah.

Summarecon Mall Bekasi (SMB)


Mall ini menjadi salah satu mall terbesar di Bekasi. Beroperasi sejak 28 Juni 2013 dengan luas 80.000 m2. Lokasinya sangat strategis karena berada di tengah kawasan Summarecon. Saat ini lahan parkir SMB mampu menampung 3200 mobil dan 3200 motor. Ada sekitar 220 tenant yang bergabung di SMB. Dan 5 anchor tenant seperti STAR Department Store, TheFoodHall Supermarket, ACE Hardware, Best Denki, dan Cinema XXI.

Pasar Modern Sinpasa

Sudah ada sekitar 175 kios dan 105 lapak yang mengisi pasar modern ini. Semuanya ditata rapi dan sangat modern. Sejak dibuka pada bulan Maret 2013 lalu, pasar dengan luas 3400 m2 ini menambah fasilitas yang ada di kawasan Summarecon Bekasi.

Bekasi Food City

Dibuka sejak 19 Desember 2013, kawasan ini telah diisi oleh 15 tenant counter, 21 tenant booth dan 3 resto. Dibangun diatas lahan seluas 4400 m2 dengan luas bangunan 2506 m2. Bekasi Food City ini memiliki fasilitas antara lain; panggung, toilet, mushalla serta area indoor dan outdoor yang bisa menampung hingga 3000 pengunjung tiap harinya.

The Downtown Walk

Tempat ini merupakan destinasi kuliner dengan konsep area makan di ruangan terbuka. Terdapat pilihan kuliner dari lokal hingga internasional. The Downtown Walk ini terdapat spot vertical garden yang sangat cantik sehingga kita akan betah berlama-lama di tempat ini. Dilegkapi pula dengan jaringan internet gratis dan LED raksasa. Untuk yang senang dengan gemericik air, tempat ini juga dilengkapi dengan kolam ikan koi dengan water fountain. Tentu saja ini akan menambah kenyamana saat menikmati hidangan.

Auto eXhibition Center (AXC) Summarecon Bekasi

Kawasan ini sangat cocok bagi mereka yang suka gemar dengan otomotif. Memiliki 132 toko yang menjual spare part otomotif hingga mobil second. Bagi mereka yang hobi utak atik mobil, kawasan ini sangat cocok.

Summarecon Bekasi, Ketika Semua Menjadi Satu

Kini, dengan berbagai fasilitas yang disediakan, Summarecon Bekasi seakan menjadi kawasan yang sempurna. Semuanya yang dibutuhkan bisa didapatkan disini. Tanpa perlu keluar dari kawasan Summarecon.

Ketika semua kebutuhan sudah terpenuhi, untuk apa mencari yang lain di luar sana. Pemukiman yang nyaman, sekolah berkualitas, masjid super indah dan cantik, mall besar, destinasi kuliner, dan pusat otomotif. Semuanya menjadi satu, di Kawasan Summarecon Bekasi.


Tulisan Ini Diikutsertakan Dalam Blog Writing Competition Summarecon Bekasi 





2 komentar:

  1. Summarecon sepertinya punya misi dan visi jangka panjang untuk membangun kota yang terintergrasi dengan segala fasilitas penunjangnya, ya. Bukan sekadar jual rumah dan pergi

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...