Sabtu, 12 Desember 2015

Infinix Note 2, Smartphone Tahan Lama Hadir Di Lazada


Sekarang ini, tidak bisa dipungkiri bahwa tiap orang pasti akan membutuhkan sebuah handphone. Entah itu handphone yang hanya bisa menerima dan mengirim SMS serta melakukan panggilan. Setiap orang akan terhubung dengan adanya handphone. Namun, belakangan ini kehadiran smartphone sudah makin banyak diminati. Fitur-fitur yang ada di dalamnyalah yang membuat smartphone kini jadi naik daun. 

Bagi seorang blogger seperti saya, smartphone bukan sekedar kebutuhan tapi sudah menjadi partner kerja. Saya bisa menulis, mengupdate blog dan aktif di sosial media lewat smartphone. Jadi, memang penggunaanya bukan hanya untuk prestise. 

Dalam memilih smartphone, bisanya saya akan memilih yang memiliki daya simpan (memori) yang besar. Blogger itu membutuhkan berbagai aplikasi yang mendukung aktifitas ngeblog. Dan untuk bisa mengunduh berbagai aplikasi, pastinya membutuhkan memori yang besar. Hemat daya juga penting dalam memilih smartphone. Ada smartphone yang baterainya cepat habis dan tentunya itu akan menghambat aktifitas. 

Selain itu, kamera juga menjadi pertimbangan yang lain. Kamera ini tidak kalah penting. Dalam sebuah tulisan, harus ada foto pendukung. Dan untuk mendapatkan foto yang bagus, diperlukan kamera yang bagus juga. Karena, salah satu menarik atau tidaknya sebuah tulisan didukung oleh foto yang jernih dan baik. 


Infinix Note 2, Power Bank's Smartphone 

Bagi yang sedang mencari smartphone dengan fitur yang unik, mungkin yang satu ini bisa menjadi rekomendasi. Infinix Note 2 memiliki layar 5.9 inchi yang akan membuat view menjadi lebih luas. Walaupun berlayar besar, Infinix Note 2 ini tetap nyaman digenggam. 


Dan menjadikannya unik dan berbeda adalah baterainya yang tahan lama. Infinix Note 2 ini memiliki baterai kapasitas 4040 mAh dengan daya tahan sampai 2 hari. Dibekali dengan fitur OTG, Infinix Note 2 ini dapat berfungsi sebagai power bank dan kita bisa berbagi daya dengan smartphone teman. Dan inilah yang membuat smartphone terbaru dari Infinix ini berbeda. Melakukan pengisian daya selama 15 menit, maka kita bisa menggunakannya untuk melakukan panggilan selama 8 jam. 

Untuk kameranya, Infinix Note 2 memiliki resoulusi 13 MP untuk kamera belakang dan 2 MP untuk kamera depan. Untuk kamera belakang, smartphone ini dilengkapi dengan mode fokus PDAF. Jadi, kita bisa mengambil fokus gambar dengan cepat dan otomatis hanya dengan 0.25 detik. Artinya tidak perlu menyentuh layar untuk menentukan fokus objek foto. Kamer Infinix Note 2 ini memakai modul Stack dan teknologi Samsung ISOcell yang akan memberikan reslolusi lebih baik. Kamera depannya dilengkapi dengan teknologi FHD BSI hi-def untuk menghasilkan area pixel yag lebih luas dan meningkatkan asupan cahaya sampai 70%. Jadi bagi yang gemar selfie, hasilnya tidak akan mengecewakan. 


Dan yang paling penting dari sebuah smartphone adalah prosesor yang digunakan. Infinix Note 2 ini memakai Octa Core 64-bit dengan RAM 2 GB. Penyimpanan dapat diperbesar hingga 32 GB sehingga kita bisa mengunduh berbagi aplikasi pendukung. 

Dan kini, Infinix Note 2  sudah tersedia di Lazada. Kita bisa mendapatkan Infinix Note 2 ini dengan penawaran yang menarik. 

4 komentar:

  1. wehhh keren juga nih ya infinix note 2 nya
    bisa multifungsi jadi powerbank
    dan baterainya lho 4040 mAh hheee

    BalasHapus
  2. Pingin ganti hape deh. Sampe bingung pilih yang mana

    BalasHapus
  3. Wah lumayan juga spesifikasinya, jadi pengen beli, thanks informasinya,,,,,,

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.