Trey memberi tanda pada teman-temannya, dan mereka mengendap-endap ke arah semak-semak. Disana mereka menemukan Mr. Dus, sopir bus sekolah, tergeletak di rumput. Dia terikat dari ujung kepala hingga ujung kaki.
"Mr. Dus! Apa yang terjadi?" Tanya Pterry seraya mereka membantu membebaskannya dari ikatan. "Aku tidak tahu. Aku sedang berjalan menuju bus. Tiba-tiba kepalaku dipukul dari belakang. Ketika aku aiuman, aku terbaring di sini" katanya.
(Saving The School Bus-Menyelamatkan Bus Sekolah)
Buku anak terbitan Bhuana Ilmu Populer ini menurut saya unik. Dalam satu buku ada 2 judul. Dan yang membuatnya tambah unik adalah posisi antara judul-judul tersebut dibuat terbalik. The Dino Club Series ini adalah buku bilingual. Tiap ceritanya dilengkapi dengan bahasa inggris. Jadi, anak-anak bisa sambil belajar bahasa Inggris.
Judul-judul The Dino Club Series antara lain The Lost Dinolisa Painting, The Missing Dinosaur Eggs, Mad Dilo's Underlings, Trey The T-Rex, The Robot, The School Fire, The Bomb Threat at The Snack Factory, Saving The School Bus, Who Kidnapped The Dinosaur Kids, dan The Dino Club Forever.
Side A |
Side B |
Buku ini cocok sekali bagi anak-anak mulai usia 5 tahun. Atau anak-anak yang lagi senang-senangnya membaca. The Dino Club Series memiliki 10 judul cerita dalam 5 buku. Bererita tentang petualangan sekolompok Dino yang berusaha memecahkan kasus. Mirip cerita detektif.
The Dino Club Series dibuat full colour dengan kualitas kertas yang sangat bagus. Sesuai memang untuk anak-anak yang selalu tertarik dengan warna. Gambar-gambarnya juga bagus. Saya berani jamin, anak-anak pasti suka. Seperti ketiga anak saya yang malah ketagihan untuk terus baca buku ini. Walau sudah dibaca, mereka tidak bosan untuk baca ulang.
Bilingual |
Satu Buku Dua Judul |
Bukunya dijual terpisah, jadi buka satu set. Tapi, jika beli kelima judulnya, akan lebih baik. Jadi, tidak ada petualangan Dino yang terlewat. The Dino Club Series ini sudah tersedia di Gramedia dan toko-toko buku pilihan. Dan, mari berpetualang bersama The Dino Club.
Judul : The Dino Club Series
Penulis : Arleen A
Ilustrator : T. Benson
Penerbit : Bhuana Ilmu Populer
Harga Satuan : IDR 55.000
Aaaach Faiz suka dinosaurus juga. Tapi kalau dikasih yang dino bukan beneran, dia kadang enggan. But it's a good books untuk belajar anak sembari mengenal tokoh kesukaannya
BalasHapuscerita-ceritanya bagus loh, cocok buat anak yang biasanya suka berimajinasi.
Hapusanakku lanang dulu pas TK hapal jenis Dinosaurus
BalasHapussekarang sudah ganti kesenangan yg tokoh2 Hero (Spiderman etc)
setiap masa tumbuh kembang beda kali ya jeng kegemarannya
Berarti satu set-nya Rp55.000 x 5 = Rp 275.000 ya. Kayaknya cocok buat anak-anak yang belum bisa baca dan suka lihat-lihat gambar aja
BalasHapusAnakku gak suka dinosaurus. Lebih suka ke buku putri-putri gitu
BalasHapusAnak saya suka Dinosaurus nih sejak nonton film The Good Dinosaurus beberapa waktu yang lalu :) Mungkin kalau lihat bukunya dia bakalan suka juga nih~
BalasHapusWahhh... bagus gambarnya mbak... :) tapi harganya.. lumayan juga ya.
BalasHapusSudah ada action figurenya belum ya? Kalo ada, dimana bisa dibeli?
BalasHapus