badge

Minggu, 01 Mei 2016

Indomilk Berbagi Dengan Cara Yang Berbeda



Senang sekali kalau diundang ke sebuah acara tapi diizinkan untuk membawa keluarga. Artinya saya bisa mengajak anak-anak untuk ikut serta. Seperti acara nonton bareng Boboi Boy The Movie dari Indomilk. Acara nobar yang diadakan di Blitz Pacific Place (16/4), Jakarta ini dihadiri oleh para jurnalis dan blogger, lengkap bersama anak dan keluraga. Serasa family gathering gitu deh jadinya

Saya membawa una dan kakaknya, kebetulan abangnya sedang ada kemping di  taman nasional gede pangrango, jadi tidak bisa ikutan nobar. Acara nobar dimulai pukul 9 pagi. Ketika kami sampai, area Blitz sudah padat sekali. Ternyata bukan cuma blogger dan jurnalis yang mengikuti nobar, tetapi ada banyak sekali anak-anak kecil yang ikutan nobar BoboiBoy The Movie. 

Anak-anak yang sudah memakai kaos nonton bareng BoboiBoy The Movie bareng Indomilk ini adalah anak-anak yang sengaja diundang oleh Indomilk. Mereka berasal dari panti asuhan Asafi'iyah dan Pos Daya Delima, Bekasi. Jumlahnya hampir 30 anak lebih.

Memasuki ruang teater, kami disambut oleh Domi, Ikon sapi dari susu Indomilk. Untuk blogger dan jurnalis, kebagian duduk di deretan atas. Dan di atas tempat duduk, sudah disediakan popcorn dan air mineral. Walau sudah mainstream sekali ya kalau nonton makannya popcorn, tapi ya lumayan untuk menemani nonton.

Kejutan Yang Berbeda

Sebelum nonton bareng, pihak Indomilk memberikan kejutan nih. Kejutannya diperuntukkan bagi anak-anak panti asuhan yang diundang. Kejutannya adalah pemberian 30.000 ribu kotak susu Indomilk bagi panti asuhan Asafi'iyah dan Pos Daya Delima, Bekasi. Pemberian susu ini dimaksudkan agar kebutuhan nutrisi anak-anak panti terpenuhi, sekaligus sebagai bukti kepedulian Indomilk kepada masyarakat.

Pemberian Donasi Berupa 30 Ribu Susu Indomilk

Setelah pemberian donasi berupa susu, ada karakter BoboiBoy yang tiba-tiba menyembul dari balik tirai. Wah.. ada Yaya, Ying, Gopal, Fang, dan tentu saja si tokoh utama, BoboiBoy. Una dan Kakanya antusisas sekali ingin salaman dan foto bareng. Sayangnya, tidak bisa karena film akan segera diputar.



Selama film diputar, bersyukur anak-anak menikmati. Tidak ada yang rewel karena bosan, apalagi minta pulang :) anteng banget. Sambil makan popcorn, mereka serius mengikuti adegan demi adegan di film animasi asal Malaysia ini. Dalam film ini, Boboi Boy punya kejutan yaitu memiliki 7 kekuatan. Biasanya, kalau melihat tayangannya di televisi, Boboi Boy hanya memiliki 3 kekuatan. Nah, di dalam film ini Boboi Boy memiliki 7 kemampuan untuk melawan musuhnya. Seru sekali menonton film animasi ini. Banyak adegan menantang namun tetap aman ditonton anak-anak. Asalkan orangtua tetap mendampingi ya karena bagaimanapun juga, film ini adalah fiksi. Jadi, anak-anak juga harus tahu bahwa itu adalah hanya sekadar film.

So Calm :)
Acara nonton bareng BoboiBoy The Movie ini merupakan penutup dari rangkaian kegiatan kampanye peluncuran Papan Permainan Indomilk Jagoan BoboiBoy yang sudah dimulai sejak pertengahan Maret 2016 lalu. Dengan nonton bareng BoboiBoy The Movie ini, Indomilk ingin sekali berbagi kebahagiaan. Keceriaan anak-anak yang ikut nobar memang tidak bisa digambarkan dengan kata-kata. Melihat mereka sangat ceria merupakan kebahagiaan tersendiri.

Akhirnya, bisa foto bareng walau cuma sama Fang :)
Acara ini juga menandakan bahwa Indomilk selalu memegang komitmen untuk selalu aktif mendukung kelengkapan gizi keluarga Indonesia. Selain itu, Indomilk juga ingin mensosialisasikan dan menyebarkan semangat pertemanan yang fun, enerjik, aktif, dan imaginatif. 

1 komentar:

  1. Great event indeed.. Dan saya lihat banyak yang diundang nonton boboi the movie yaaa.. Waktu di tanah air anak-anakku juga suka

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...