badge

Rabu, 22 Januari 2020

The Launch of ERHA at Watson : Makin Dekat Dengan Produk ERHA Skin & Hair Series


Jujur, saya bukan tipe yang telaten buat oles-oles krim wajah. Dulu saya berpikirnya, ribet amat sih mau tidur saja mesti pakai krim muka segala. Ngga cuma satu krim, tapi bisa dua atau tiga. Bayanginnya saja, jiwa tomboy saya berontak. Bener deh, dulu tuh paling ngga bisa melakukan hal -yang-perempuan-banget- yang satu itu. Jadi, ketika malam dan ngantuk ya tidur aja. 

Seiring waktu dimana jadi sering ketemu orang banyak, mulai deh agak berubah sedikit. Ngga langsung telaten juga sih, tapi ya berusaha agak feminim dikit. Mulai kenal foundation, blush on, eye shadow, dan lipstik. Kalau bedak padat sih sudah mulai pakai sejak lulus SMA :) Iya, selama sekolah saya cuma pakai bedak tabur aja pokonya mah. 



Makin ke sini, mulai deh aware sama kesehatan kulit. Pengaruh lingkungan kerja juga which is penampilan dituntut untuk enak dipandang. Mulai dandan dikit-dikit asal terlihat lebih fresh. Sekarang jadi kenalan juga sama skincare yang isinya krim siang, krim malam, dan serum. Perlahan mulai nyoba telaten buat pakai. Walau banyakan lupanya daripada ingatnya. 

Uchi pakai skincare apa? Hmm, sekarang ini lagi rutin pakai ERHA. Karena dijamin aman buat ibu menyusui, makanya pakai deh. Risiko ibu yang sedang menyusui, mesti hati-hati dalam pilih dan pakai produk. Ada bayi yang masih ketergantungan sama ASI, jadi kualitas ASI juga mesti diperhatikan. Ngga boleh sembarangan konsumsi atau pakai produk, karena bisa sangat memengaruhi ASI.




ERHA At Watson, Makin Dekat Makin Mudah Didapat


ERHA ada di Watson. Iya kamu ngga salah baca, kok. Kalau biasanya produk ERHA bisa didapatkan lewat ERHA Apothecary, Klinik ERHA, atau website, sekarang produk skin & hair series ERHA bisa didapatkan di Watson.



Jadi, Sabtu (18/01) kemarin adalah the lauch of ERHA at Watson. Artinya, secara resmi produk ERHA skin & hair series sudah bisa dibeli di Watson. Makin dekat karena Watson biasanya ada di mall-mall. Kalau lagi main ke mall, bisa sekalian mampir ke Watson buat dapatin produk-produknya ERHA. Kabar baiknya nih, sedang ada diskon yang bisa banget dimanfaatin. 

Siapa yang ngga tahu Watson? Oke, lemme tell you. Watson ini merupakan ritel / store kesehatan dan kecantikan terbesar di dunia dan terkemuka di Asia. Menurut data yang diambil per Januari 2020,  di Indonesia, Watson sudah punya 141 toko yang tersebar di Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, dan Sumatera. 

Kenapa ERHA ada di Watson juga? Menurut Yosi Krisyanti selaku Head of Modern Trade Channel ERHA, dipilihnya Watson untuk ERHA karena gerai Watson banyak tersebar di seluruh Indonesia. Dengan begitu, produk ERHA bisa lebih mudah didapatkan. Rangkaian lengkap ERHA Skin & Hair Series sudah berjejer rapih di rak gerai Watson.




Langkah ini merupakan strategi baru dari ERHA, untuk menjawab suara konsumen yang memiliki kebutuhan primer dalam merawat kesehatan kulit dan rambut. Untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan produk ERHA Skin & Hair Series, kini produk yang paling banyak dicari itu sudah bisa ditemukan di seluruh gerai Watsons Indoensia.

Berbagai jenis rangkaian produk ERHA Skin & Hair Series yang tersedia di Watson diantaranya:
  1. Erha21 AcneAct Series - Perawatan untuk kulit berjerawat 
  2. ErHair Series - Perawatan untuk rambut
  3. Truwhite Series - Perawatan pencerah kulit 
  4. Erha21 Rejuvenage Series - Perawatan untuk mengatasi penuaan dini dan kerutan
  5. Erhalogy Skinsitive Series - Perawatan untuk kulit sensitif

Lengkap, kan. Jadi kalau produk ERHA yang biasa digunakan sedang habis dan lagi enggan beli online, bisa beli di Watson deh. Bisa sekalian belanja atau sekadar window shopping di mall :) 

Oh ya hampir lupa, selain di Watson, produk ERHA Skin & Hair Series juga bisa didapatkan di AEON Store Health & Beauty. Karena produknya aman, jadi produk ERHA Skin & Hair yang dijual di Watson atau AEON bisa didapatkan tanpa resep dokter.



Produk ERHA di AEON

Kenapa ERHA?


ERHA hadir berawal dari karir dr. Ronny Handoko SpKK (K). Pada tahun 1968, beliau memulai prakteknya sebagai dokter spesialis kulit. Lalu di tahun 1999, untuk kali pertama, klinik kecantikan ERHA didirikan di Kemanggisan Jakarta. Jadi jika dihitung, kini ERHA sudah berusia 20 tahun.



Kini, ERHA dikenal sebagai klinik dermatologi yang sudah pasti terpercaya. Sudah banyak orang yang mempercayakan ERHA sebagai tempat untuk merawat kesehatan kulitnya. Kalau saya, baru sekadar pakai produknya saja, belum berkesempatan datang langsung ke klinik ERHA. But someday, kayanya harus banget ngerasain perawatan langsung di klink ERHA.

Hingga saat ini, ERHA sudah punya banyak sekali pelanggan. Jika ditotal ada hampir 3 juta orang  dari seluruh Indonesia. Sekarang, ERHA ngga hanya dikenal sebagai klink kecantikan saja, tapi juga sebagai merk produk perawatan kulit dan rambut terpercaya. Ada tangan-tangan ahli yang turut berkontribusi dalam menghasilkan produk yang terbaik.

Dr. Benny Hadypramono sebagai dokter ERHA mengatakan produk ERHA dibuat berdasarkan kebutuhan dan permasalahan umum konsumen. Kulit dan rambut lah yang menjadi concern utama ERHA. Kondisi kulit dan rambut membutuhkan perhatian dari 2 aspek, yaitu perawatan (caring) dan solusi untuk mengatasi permasalahan (curing). Oleh karena itulah, hadir berbagai jenis rangkaian produk ERHA Skin & Hair Series.


Mengurangi Tanda Penuaan Dengan ERHA Rejuvenage Series - Age Corrector


Tua itu pasti, (terlihat) muda itu pilihan. Semua orang memang akan tua. Akan muncul keriput di sudut mata dan berangsur merambat ke seluruh kulit. Kita ngga akan bisa pungkiri. Namun kita bisa menjadikan kulit tetap sehat walau usia ngga lagi muda. Berharap kerutan munculnya ngga di usia muda kaya sekarang, ya.



Saat ini saya sedang mencoba produknya ERHA yang Rejuvenage Series - Age Corrector. Pakai ini bukan berarti usianya bakal jadi lebih muda. Tapi bisa membantu mengurangi efek dari penuaan yang belum waktunya atau biasa disebut penuaan dini.

Rangkaian ERHA Rejuvenage Series Age Corrector yang saya sedang gunakan terdiri dari serum, day moisturizer dan night moisturizer. Kalau baca beberapa review, banyak yang bilang rangkaian produk Age Corrector ini bekerja dengan baik dan bagus. Makanya saya memberanikan diri buat coba. Semoga bisa telaten dan rutin pakainya, supaya hasilnya juga bisa maksimal.

Age Corrector Serum 

Dari tiga produk yang jadi rangkaian ERHA Rejevenage Series Age Corrector, serum ini yang perlu diaplikasikan pertama kali. Jadi setelah wajah dibersihkan dengan facial wash atau sabun muka, baru deh serum ini diaplikasikan ke wajah.



Dengan Anti Aging System, serum ini bisa melembapkan dan menyamarkan tanda-tanda penuaan pada kulit. Dilengkapi dengan Whitening Agent dan Carnosine yang berperan sebagai antioksidan supaya wajah lebih cerah dan sehat.

Seperti produk ERHA yang pernah saya pakai sebelumnya yaitu TruWhite Series, teksur serum ini cair dan ngga lengket saat dipakai. Ngga perlu nunggu lama sampai kipas-kipas, karena serum ini meresap dengan cepat ke kulit wajah. Serum ini ngga menimbulkan kesan berminyak, karena memang meresap banget ke wajah.

Age Corrector dari ERHA Rejuvenage Series ini bisa didapatkan dengan harga Rp. 175.000. Kemasannya tube 20ml dan cukup sekali push saja buat mengeluarkan isinya. Gampang banget.

Age Corrector Day Moisturizer 

Pagi hari setelah menggunakan serum, day moisturizer ini bisa diaplikasikan ke wajah. Age Corrector Day Moisturizer ini mengandung Matrixyl Synthe-6 dan Sodium Hyaluronate sebagai Anti-Aging System. Kandungan tersebut bisa melembapkan, menyamarkan tanda-tanda penuaan, serta merawat kesehatan kulit supaya lebih sehat dan cerah.



Teksturnya lebih creamy daripada serum yaa. Cukup aplikasikan sedikit demi sedikit karena agak mengkilap saat dipakai di wajah. Cuma kalau didiamkan, cream ini meresap juga ke kulit wajah. Jangan harap cream ini punya aroma harum semerbak, karena seperti produk ERHA yang lainnya, tanpa wewangian.

Kemasan day moisturizer dari ERHA Age Corrector ini tube 30 gram. Harga untuk satu tube adalah Rp. 159.000 dan bisa digunakan sebulan lebih. Eh, itu kalau saya yaa. Mungkin beda orang ya beda pemakaian. Kalau sih pakai secukupnya saja, biar awet juga :p

Age Corrector Night Moisturizer 

Sama dengan day moisturizer. Sebelum menggunakan night moisturizer ini, aplikasikan serumnya terlebih dulu. Menurut pengalaman teman, kalau rutin dipakai, sebulan sudah berasa perubahannya. Kulit wajah jadi lebih lembap, kenyal, dan halus. Uhh, impian banget. Semoga saya istiqomah deh pakainya.



ERHA Age Corrector Night Mositurizer ini diperkaya dengan Peptide Complex dan Phytosqualane. Kandungan itu berperan sebagai Anti-Aging System yang ngga hanya melembapkan, tapi juga membantu meregenerasi sel kulit baru, menyamarkan tanda-tanda penuaan, serta merawat kesehatan kulit. Supaya apa? supaya kulit lebih sehat dan tampak lebih cerah.

ERHA Age Corrector Night Moisturizer ini bisa dibeli dengan harga Rp. 165.000 untuk kemasan tube ukuran 30 gram.

Lebih Muda Dengan ERHA Rejuvenage Age Corrector


Punya kulit wajah yang sehat, bersih, dan terlihat muda itu pasti idaman setiap perempuan ya. Tapi untuk bisa punya kulit yang seperti itu, ya mesti dibarengi dengan usaha. Rutin merawatnya merupakan cara buat dapatin semuanya.



Kalau kata dr. Benny Hadypramono selaku dokter ERHA, kulit itu punya sel-sel yang bekerjasama dengan sistem imun pada tubuh. Mereka punya peran buat melawan virus, bakteri, dan berbagai hal yang bisa membahayakan tubuh. Faktor lingkungan juga jadi penyebab terjadinya perubahan pada kondisi kulit. Apalagi kalau yang kerjanya selalu terpapar sinar matahari. Kalau ngga dijaga, bisa bikin kondisi kulit jadi lebih buruk.

Makin ngga dirawat, tanda-tanda penuaan dini kaya kerutan, bercak hitam, garis halus, kulit kendur, pori-pori besar, kulit kering bisa bermunculan. Usia baru 30an, tapi kulit kaya 50an, ngga mau kan.

Makanya yaa dari sekarang dijaga dan dirawat. Eh, ini peringatan buat aku sih. Kaya lagi kasih semangat ke diri sendiri biar lebih rajin lagi rawat kulit. Karena kan kulit itu bagian terluar dari tubuh yang harus dijaga demi kesehatan bagian dalam. Doakan yaa semoga saya bisa rutin dan ngga males-malesan buat pakai rangkaian ERHA Rejuvenage Series Age Corrector ini :)




Info lebih lengkap soal produk ERHA
IG: @erha.dermatology

----------------------------------------------------------------------------

#ERHAATWATSONS
#ERHASKINANDHAIRSERIES
#CARINGCURINGCLOSERTOYOU
#LOOKGOODFEELGREAT
#WATSONSID


1 komentar:

  1. Makin gampang sih yaa jadinya kalau mau cari produk ERHA, tinggal ke mall yang ada Watsons nya aja deh. Sekalian window shopping git

    BalasHapus

Silakan Tinggalkan Komentarnya. Maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus ya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...