badge

Rabu, 26 Agustus 2020

ASI Berkualitas Berasal Dari Ibu Yang Bahagia

Kalau kita cari referensi tentang apa saja yang membuat ibu sukses menyusui, salah satu jawabannya pasti bahagia. Beberapa kali ikut kelas ASI, narasumber yang kebanyakan adalah dokter, selalu mengatakan 'ibu menyusui harus bahagia'. Bukan tanpa alasan loh kalau kebahagiaan merupakan kunci keberhasilan menyusui. Karena memang para ahli, terutama dokter sudah punya hasil penelitiannya. 

tips sukses menyusui


Menyusui bukan hal yang mudah bagi ibu. Tapi bukan berarti ngga bisa dilakukan. Banyak faktor yang menjadikan menyusui itu ngga mudah. Ada ibu yang diberi keberlimpahan ASI, tapi karena satu hal, ngga bisa menyusui anaknya. Ada yang punya keinginan dan tekad yang kuat buat menyusui, tapi ASI nya ngga keluar sama sekali. Dan, ada yang ASI nya berlimpah tapi ada faktor yang membuatnya ngga bahagia saat menyusui. 

Kamis, 13 Agustus 2020

Jangan Takut Ke Dokter Gigi, Patuhi Saja Protokol Kesehatan

Ada yang punya masalah gigi, terus worry kalau harus ke dokter gigi? Wajar. Karena pandemi ini bikin kita jadi harus selalu ekstra waspada. Jangankan ke dokter gigi, ke tukang sayur deket rumah aja khawatir. Ketemu banyak orang yang kita sendiri ngga tau apakah mereka terpapar Covid19 atau ngga. 

Protokol Kesehatan Ke Dokter Gigi


Kita, mau ngga mau harus menahan diri keluar rumah kalau ngga penting banget. Karena itu salah satu cara agar mata rantai virus corona bisa putus. Walau kangen main, ketemu teman-teman, ngobrol dan makan bareng tanpa ada rasa was-was. Bahkan kalau kita ngerasa ngga enak badan, ngga boleh buru-buru ke rumah sakit. 

Sabtu, 01 Agustus 2020

Berbagi Kebaikan Kurban Bareng Dompet Dhuafa

Tiap masuk bulan Dzulhijah, pasti sudah banyak yang siap-siap nyari hewan kurban. Di sekitar rumah juga sudah banyak yang jual hewan kurban. Jadi kalau sudah lihat banyak kambing, domba, dan dan sapi di pinggir-pinggir jalan, artinya sebentar lagi mau lebaran haji. 

Kurban di Dompet Dhuafa


Beruntung banget kalau tiap tahun bisa kurban.Terakhir bisa beli hewan kurban sendiri itu 2 tahun yang yang lalu. Mulai dari pilih kambing sampai nganter ke masjid, saya lakukan sendiri. 

Saya pun maunya setiap tahun ada lah hewan kurban yang yang diberikan ke masjid terdekat.Tapi, mentok lagi di budget. Sedih banget sebenarnya. Kalau mau dipaksakan nabung sejak bulan Dzulhijah tahun lalu, pasti bisa aja. Cuma ya gitu deh. Kadang ada aja pengeluaran yang (menurut saya) lebih prioritas. 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...